Bangun Sinergi Fakultas Psikologi dan Humaniora UTS Teken PKS dengan SMPN 1 Unter Iwes

Foto bersama antara Kepala Sekolah SMPN 1 Unter Iwes (Abdul Muis, S.Pd.) dengan Dekan Fakultas Psikologi dan Humaniora (Ivon Arisanti, Ph.D) di SMPN 1 Unter pada Selasa, (29/10). (Doc : Humas FPH)

Fakultas Psikologi dan Humaniora (FPH) Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) resmi menjalin kerja sama dengan SMP Negeri 1 Unter Iwes dalam sebuah perjanjian kerja sama (PKS) yang ditandatangani pada Selasa (29/10) di SMP Negeri 1 Unter Iwes. Acara penandatanganan tersebut dihadiri oleh Dekan FPH, Ivon Arisanti, Ph.D., beserta Kepala Sekolah SMPN 1 Unter Iwes, Abdul Muis, S.Pd.

Dekan FPH UTS, Ivon Arisanti, Ph.D., hadir bersama jajaran wakil dekan dan ketua program studi dari FPH, termasuk Wiwik Surya Utami, S.S., M.Pd. selaku Wakil Dekan, Rivaldi Ihsan, M.Sn. selaku Kaprodi Seni Musik, Hana Medita, M.Sn. selaku Kaprodi Seni Tari, Sukarddin, M.Pd. selaku Kaprodi Ilmu Sejarah, Imammul Insan, S.Psi., M.Si. selaku Kaprodi Psikologi, dan Yana Karisma, S.Pd., M.A. selaku Kaprodi Bahasa dan Kebudayaan Inggris.

Dalam sambutannya, Ivon Arisanti menyampaikan harapannya agar kerja sama ini dapat berkontribusi dalam peningkatan kualitas pendidikan di SMPN 1 Unter Iwes melalui berbagai program kolaboratif, seperti pelatihan keterampilan sosial, peningkatan kapasitas guru, serta pendampingan akademik bagi siswa. “Kerja sama ini merupakan bagian dari komitmen kami dalam melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi untuk peningkatan kualitas pendidikan” ujar Ivon Arisanti, Ph.D

Foto bersama antara pihak SMPN 1 UNTER IWES dengan Fakultas Psikologi dan Humaniora, Pada Selasa (29/10), di SMPN 1 Unter Iwes . (Doc : Humas FPH)

Para Ketua Program Studi yang ada di lingkungan Fakultas Psikologi dan Humaniora yang hadir juga mengungkapkan dukungan penuh terhadap program ini dan siap mengembangkan program sesuai bidang masing-masing, mulai dari seni dan budaya hingga pendidikan psikologi yang berorientasi pada pembentukan karakter siswa.

Kepala SMPN 1 Unter Iwes, Abdul Muis, S.Pd, turut menyambut baik kerja sama ini, seraya menyampaikan keyakinannya bahwa dukungan dari FPH UTS akan membantu dalam pengembangan potensi siswa di SMPN 1 Unter Iwes. “Kami sangat senang sekali atas adanya kolaborasi ini, sebelumnya kami sudah mencari bagaimana kami bisa kolaborasi dengan FPH UTS, justru ini merupakan sebuah tonggak dimana FPH UTS bisa menjadi jembatan serta membantu perkembangan sekolah kami, baik dalam sistem pengajaran ataupun beberapa kegiatan yang bisa dikolaborasikan,” ungkapannya.

PKS ini akan menjadi landasan untuk berbagai kegiatan, termasuk pementasan seni, seminar, pelatihan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), serta program-program lain yang bertujuan memperkuat pendidikan dan pengembangan karakter siswa.